Undur Undur Laut atau Yutuk

Menurut wikipedia : Undur-undur laut, ketam pasir, atau juga yutuk, adalah sebangsa krustasea mirip ketam yang tergolong dalam superfamilia Hippoidea. Undur-undur laut hidup dengan menggali pasir di batas air laut di pantai; kebiasaan yang mirip dengan ketam raninid, yang juga memiliki bentuk tubuh serupa, Undur-undur laut dapat ditemukan di pantai berpasir di semua bagian dunia, kecuali wilayah kutub. 

Akan tetapi larva salah satu spesiesnya juga didapati di perairan Antartika, meskipun wilayah itu tidak memiliki pantai berpasir yang sesuai sebagai habitat undur-undur laut.

Undur Undur laut sepintas berbentuk mirip seperti keong atau gerayakan dan seringkali dijadikan umpan untuk memancing ikan ikan kecil di laut, namun tidak jarang juga yang menjadikan undur undur laut sebagai bahan dasar makanan sea-food maupun keripik serta sate maupun camilan goreng undur undur laut. 


Bahkan ada juga yang menjadikan binatang ini (Peyek undur-undur), sebagai cemilan seperti cemilan undur undur khas Kulonprogo jawa tengah yang mempergunakan bahan dasar undur undur laut. 

Anda tertarik dengan makanan yang satu ini ? 

No comments:

Post a Comment